Sonora.ID - Bacem merupakan salah satu olahan tradisional khas nusantara yang menjadi favorit di kalangan masyarakat Jawa.
Makanan yang diolah dengan bumbu bercitarasa manis gurih ini banyak ditemukan di daerah Jawa Tengah dan Yogyakarta.
Menurut wikipedia bacem sendiri adalah cara pengolahan sajian untuk mengawetkan makanan. Bahan yang biasa digunakan dalam sajian ini adalah tempe dan tahu. “Dibacem” artinya direndam dalam air gula atau garam supaya bahan makanan menjadi lebih tahan lama.
Adapun bumbu bacem, terdiri dari gula merah, bawang merah, bawang putih, ketumbar, dihaluskan.
Baca Juga: Heboh, Tradisi Berbelanja Jajanan Tanpa Rupiah di Pasar Mbatok Ngargoyoso Karanganyar
Lalu bumbu halus ini dicampurkan ke dalam wajan berisi potongan-potongan tempe atau tahu (atau bahan-bahan lain sesuai selera), untuk kemudian direbus dengan air secukupnya.
Di samping itu dimasukkan pula beberapa helai daun salam,dan lengkuas yang telah dimemarkan, serta irisan gula merah.
Dalam prosesnya, bahan-bahan tersebut dimasak hingga air rebusannya hampir habis. Setelah itu, bahan-bahan yang telah dibacem tadi dapat digoreng sebelum dihidangkan.
Sajian baceman ini paling nikmat dimakan hangat-hangat dengan nasi atau hanya sebagai kudapan.
Baca Juga: Unik! 5 Deretan Makanan Ini Tercipta karena Tak Sengaja, Lho!