Tak hanya itu, posisi kepala dan kaki pun juga turut jadi perhatian. Pasalnya, posisi kepala dan kaki saat tidur tidak boleh menghadap ke pintu kamar.
Untuk mengatasinya, sebaiknya tempatkanlah tempat tidur di sisi kiri atau kanan pintu.
Perlu diingat, ketika ada kamar mandi di kamar tidur, pastikan posisi pintu masuk kamar dan kamar mandi tidak sejajar.
Bahkan, hal yang lebih buruk lagi ketika tempat tidur diapit oleh kedua pintu ini.
Sebaiknya untuk segera tempatkan lemari atau tirai untuk menghalangi salah satu pintunya.
Selain itu, Anda juga bisa memindahkan tempat tidur dimana jangan arahkan tempat tidur ke toilet atau pintu masuk kamar.
Jika tidak punya pilihan lain, tempatkan tempat tidur dengan posisi sandaran kepala mengarah ke salah satu sudut.
Sebab, menurut Lilian meski tempatnya tidak beraturan hal ini lebih baik untuk dilakukan.
Baca Juga: Fengshui 8 Bentuk Tanah Rumah dan Kantor, Tanah Trapesium Bisa Tarik Kekayaan!