Groundbreaking, Gedung BLK Maritim di Kota Makassar Mulai Dibangun

24 November 2021 08:05 WIB
Seremoni ground breaking gedung BLK Maritim di Makassar
Seremoni ground breaking gedung BLK Maritim di Makassar ( Sonora.ID)

Makassar, Sonora.ID - Balai latihan kerja (BLK) Maritim di Makassar memulai tahapan pembangunan.

Setelah Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah melakukan peletakan batu pertama (groundbreaking) pada Selasa (23/11/2021).

Berlangsung di aula syech yusuf, BLK Makassar, Jalan Taman Makam Pahlawan. Ikut mendampingi acara seremoni, Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi.

Bersama Plt Duta Besar Austria untuk Indonesia Mr Philipp Roessl, Ida Fauziyah dalam sambutannya menyatakan apresiasinya pada Pemerintah Austria akan kepeduliannya pada Indonesia.

“Kehormatan bagi Indonesia dan juga Kota Makassar yang telah di berikan bantuan oleh Pemerintah Austria dalam pengembangan BLK Maritim sesuai dengan program prioritas pemerintah dalam pengembangan sektor maritim Indonesia," ungkap Menteri Ida.

Selain itu Ia pun mengatakan adanya kerja sama ini juga sebagai hadiah untuk Kota Makassar yang menurutnya unggul di bidang maritim.

“Kado dan hadiah untuk Kota Makassar karena melihat sejarah tidak lagi meragukan keunggulannya terlebih di bidang maritim. Olehnya itu saya berharap Pemerintah Makassar dapat lebih memperhatikan pengembangan BLK ini," harapnya.

Sementara itu Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi menyambut baik dan siap bersinergi agar dapat menghasilkan keluaran BLK dengan tingkat kemampuan yang dapat di pertanggung jawabkan.

“Tentu Pemerintah Kota Makassar sangat berterima kasih dengan adanya bantuan ini dan akan terus bersama dengan pihak balai agar menghasilkan SDM yang siap bersaing dengan kemampuan maksimal," jelasnya.

Baca Juga: Alih Kelola Aset BLK ke Kemnaker RI Dapat Lampu Hijau dari DPRD Kalsel

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm