Belajar tentang Kesehatan Mental Lewat Podcast 'Anyaman Jiwa'

25 November 2021 10:30 WIB
Anyaman Jiwa, siniar dengan konsep kesehatan mental dari Medio dan Sonora
Anyaman Jiwa, siniar dengan konsep kesehatan mental dari Medio dan Sonora ( Dok. Medio)

Sonora.ID - Sebagai upaya pengembangan konten berbasis audio, KG Media membangun Medio Podcast Network pada Juli 2021. Platform tersebut menghadirkan beragam konten siniar (podcast), mulai dari berita, anak-anak, drama fiksi, finansial, hingga cerita personal.

Salah satu siniar produksi Medio, yaitu Kamu(s)ehat melakukan penjenamaan ulang menjadi Anyaman Jiwa. Sebagai informasi, siniar ini merupakan hasil kerja sama Medio dengan Sonora Radio (bagian dari KG Radio Network).

Awalnya, Kamu(s)ehat merupakan kanal siniar yang memfokuskan obrolan seputar kesehatan raga. Namun, seiring peningkatan isu isu kesehatan mental di masa pandemi Covid-19, terutama di kalangan milenial dan Gen Z, Medio dan Sonora Radio memutuskan untuk mengubah fokus.

Project Manager KG Media Sulyana Andikko mengatakan, edukasi kesehatan mental masih belum banyak dibahas di kanal audio. Hal ini menjadi peluang bagi Medio untuk menciptakan konten terkait kesehatan mental.

“Kesehatan mental itu unik. Salah satunya, belajar hal sederhana, seperti latihan bernapas dan meditasi. Dengan demikian, dapat membantu orang-orang yang mungkin sudah lelah seharian menatap layar,” ujarnya dalam rilis yang diterima Kompas.com, Rabu (24/11/2021).

Sulyana menjelaskan bahwa program tersebut juga menghadirkan konten monolog dan dialog. Hal ini yang kemudian mendasari penamaan “Anyaman” yang berarti ada keterkaitan antarkonten yang menenangkan jiwa.

Nantinya, siniar Anyaman Jiwa akan membahas banyak persoalan kesehatan mental yang terjadi di sekitar masyarakat, baik bersama dengan para psikolog maupun penulis atau praktisi populer. Topik yang akan dihadirkan di tiap episode pun beragam dan terkait dengan situasi kesehatan mental di Indonesia.

Di Indonesia sendiri isu kesehatan mental masih memiliki stigma negatif dan seolah tabu untuk dibahas secara luas.

Baca Juga: 3 Tips Self-Healing ampuh Anti Gagal yang Perlu Anda Coba

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm