Daop 2 Bandung Sediakan 1000 Dosis Vaksin Covid-19 Bagi Warga di 4 Desa di Kabupaten Garut

15 Desember 2021 14:10 WIB
Suasana vaksinasi massal di Area Stasiun Pasir Jengkol Kab. Garut, Rabu (15/12/2021)
Suasana vaksinasi massal di Area Stasiun Pasir Jengkol Kab. Garut, Rabu (15/12/2021) ( Sonora FM Bandung)

 

Bandung, Sonora.ID - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasional (Daop) 2 Bandung menghadirkan sentra Vaksinasi Covid-19 secara gratis di Stasiun Pasir Jengkol yang ada di Desa Sukasono dan perbatasan Desa Sukahaji Kecamatan Sukawening, Kabupaten Garut, Rabu (15/12).

"Hari ini, dari jam 8 pagi hingga selesai, kami menyediakan 1000 dosis vaksin Sinovac untuk warga di empat desa, yaitu Desa Sukasono, Desa Sukahaji, Desa Sukaluyu dan Desa Maripari. Semuanya ada di Kecamatan Sukawening Kabupaten Garut. Sedangkan pelaksanaan vaksinasinya di area Stasiun Pasir Jengkol," kata Humasda Daop 2 Bandung, Kuswardoyo di sela-sela kunjungannya ke lokasi vaksinasi, Rabu (15/12/2021).

"Vaksinasi ini gratis kami lakukan di atas kereta api Rail Clinic, dan kami utamakan bagi warga yang belum mendapatkan vaksin covid dosis pertama. Tapi juga kami persilahkan bagi warga yang akan melakukan vaksin dosis kedua," kata Kuswardoyo menambahkan.

Lebih lanjut Kuswardoyo mengatakan, KAI Daop 2 Bandung mendukung penuh program pemerintah untuk pencapaian herd immunity atau pembentukan kekebalan tubuh secara komunal.

Baca Juga: Daop 2 Bandung Kembali Amankan Aset PT KAI di Jalan Jawa Bandung

Disinggung mengenai penyelenggaraan vaksinasi massal ini, Kuswardoyo mengungkapkan, bahwa vaksinasi Covid-19 ini sebelumnya sudah dilakukan di Stasiun Bandung sejak 5 Juli 2021 atau masa dimulainya PPKM.

"Semenjak 5 Juli 2021 kami sudah menghadirkan vaksinasi covid-19 di Stasiun Bandung khusus untuk pelanggan karena bukti vaksin menjadi syarat untuk melakukan perjalanan kereta api," ungkap Kuswardoyo.

"Hingga saat ini, secara total, vaksinasi covid-19 untuk pelanggan itu sudah mencapai 4.600-an dosis vaksin. Nah untuk masyarakat umum baru di Stasiun Pasir Jengkol ini kami adakan dengan 1000 dosis vaksin sekaligus pemberian 1000 sembako kepada mereka yang sudah divaksin," imbuhnya.

Baca Juga: Catat! Ini Daftar Nama KA Yang Beroperasi Bulan Desember Keberangkatan Daop 1 Jakarta

Halaman Berikutnya
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm