Sonora.ID - Tingginya curah hujan yang terjadi belakangan ini membuat sejumlah wilayah di Indonesia tergenang banjir.
Kondisi jalanan yang tergenang banjir tersebut tentu membuat pengguna jalan kesusahan untuk bermobilitas.
Tak jarang, banyak pengendara mobil ataupun motor yang memaksa menerobos genangan banjir untuk tetap bisa beraktivitas.
Seperti baru-baru ini viral sebuah video memperlihatkan sebuah mobil berwarna hitam yang menerobos genangan banjir dengan ketinggian betis orang dewasa.
Namun, di dalam video tersebut terlihat juga seorang pedagang yang membawa gerobak keliling berusaha melewati banjir.
Baca Juga: Viral Curhatan Netizen Berkunjung ke Malioboro: Ku Kira Candi
Saat mobil hitam itu melaju dengan hebat di tengah genangan banjir, gerobak yang didorong oleh pedagang tersebut terbalik.
Ini karena sang pedangan tidak mampu menahan gerobak akibat arus hebat yang diakibatkan oleh mobil hitam itu.
Beruntungnya, ada seseorang yang dengan sigap membantu pedagang tersebut untuk membantu mengangkat gerobaknya kembali.
Namun sayang, dalam video terlihat sejumlah dagangan yang dijajakan oleh pedagang itu hanyut bersama banjir.
Baca Juga: Viralkan Video Penumpang Terlantar di Bandara, Netizen Ini Dihukum Satgas