Pasar Anjaya, Gunung Bawakaraeng dan Gunung Lompobattang, Sulawesi Selatan
Pasar gaib selanjutnya yaitu pasar Anjaya yang terletak di antara Gunung Bawakaraeng dan Gunung Lompobattang, Sulawesi Selatan.
Banyak kesaksian dari para mendaki gunung yang sering mendengar keramaian seperti transaksi yang berada di pasar. Padahal saat dilihat hanya ada tanah lapang yang dikelilingi oleh pepohonan.
Banyak diyakini oleh para masyarakat sekitar, bahwasanya disana merupakan tempat berkumpulnya para jin untuk saling bertransaksi.
Pasar Setan, Gunung Argopuro
Gunung Argopuro menjadi salah satu gunung yang dikenal memiliki pasar gaib bernama pasar setan.
Kalau beruntung, di siang hari pun terdengar suara berisik seperti pasar. Namun, suara tersebut akan hilang ketika didekati.
Pasar setan ini terletak di antara Cikasur menuju Cisentor dan Rawa Embek.
Baca Juga: 4 Pohon yang Dinilai Angker dan Banyak Penunggunya, Tak Hanya Beringin
Sumber: KasKus