3 Tips Efektif Atur Personal Cash Flow Agar Tidak Boncos di Awal Bulan

27 Desember 2021 10:45 WIB
Ilustrasi: Tips Efektif Atur Personal Cash Flow Agar Tidak Boncos di Awal Bulan
Ilustrasi: Tips Efektif Atur Personal Cash Flow Agar Tidak Boncos di Awal Bulan ( Pexels)

Sonora.ID – Personal cash flow penting untuk diperhatikan agar tidak boncos setelah gajian memang harus diatur sedemikian rupa.

Meskipun kita perlu memberikan hadiah kepada diri kita sendiri setelag gajian, tapi hal tersebut juga perlu diperhitugkan.

Aliran pemasukan serta pengeluaran keuangan perlu diperhatikan dan dikelola dengan baik, bukan hanya menghindari pemborosan di awal pemasukan.

Namun, mengatur cash flow menjadi penting karena ada tujuan secara personal untuk kehidupan kelak.

Biasanya untuk mengatur cash flow, kita tidak hanya memperhatikan pemasukan yang ada tapi juga perlu membedakan pengeluaran personal kita. Mana pengeluaran produktif dana mana pengeluaran konsumtif.

Mungkin yang menjadi kekurangan dari sebagian orang adalag kurang rutinnya mencatat pengeluaran dari berbagai pemasukan yang ada.

Untuk menghindari pemasukan yang ‘cuma lewat’ saja, kita perlu mengelola cash flow dengan tips yang efektif.

Lebih detailnya, yuk simak ulasan berikut:

Kalkulasi Pendapatan

Bila kamu seseorang yang memiliki banyak pendapran serta pemasukan dari berbagai hal. Seperti gaji, investasi dan usaha bisnis kamu perlu menghitung dan lakukan kalkulasi dari semua pendapatan tersebut.

Sebab ini bisa dijadikan langkah pertama untuk membuat serta merancang cash flow bulanan kamu.

Bila sudah menemukan total dari pendapatan kamu bisa membuat skala prioritas dari jumlah keseluruhan atau kamu bisa membagi pendapatan tersebut berdasarkan tujuan.

Sebagai contoh, kamu mendapat keuntungan uan investasi dan bisnis.

Dua pendapatan tersebut bisa kamu jadikan sebagai tabungan masa depan atau untuk tabungan menikah yang uangnya bisa kamu simpan sendiri dan berbeda dari pemasukan gajimu.

Sedangkan gaji setiap bulan, bisa kamu gunakan untuk kebutuhan sehari-hari yang tergolong untuk biaya pengeluaran konsumtif.

Baca Juga: 4 Gaya Hidup yang Harus Kamu Terapkan Jika Ingin Lebih Kaya di Tahun 2022!

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm