Gaplek sendiri adalah bahan makanan yang diolah dari ubi ketela pohon atau singkong. Prosesnya sangat mudah; ubi singkong yang telah dipanen kemudian dikupas dan dikeringkan. Gaplek yang telah kering kemudian bisa ditumbuk sebagai tepung tapioka yang bisa dibuat bermacam-macam
Gaplek yang sudah kering lalu diselep (digiling) kasar. Kalau mau dimakan, tinggal dikukus saja seperti nasi.
Sego leye ini konon katanya baik untuk penderita kolestrol. Cita rasa dari sajian sego Leye ini menjadi perpaduan gurih yang pas dan sangat nikmat di santap. Penasaran dengan sajian kearifan lokal khas Wonosobo ini.
Meski keberadaannya kini jarang ditemui, coba sempatkan berkunjung untuk menyantap sajian tradisi khas Wonosobo ini.
Baca Juga: Nikmatnya Cita Rasa Kue Tradisional Sagon Khas Wonosobo