Viral Mural di Tengah Jalan, Pemkab Klaten Berjanji Perbaiki Jalan Raya Kepoh-Juwiring

12 Januari 2022 13:15 WIB
Viral Mural di  jalan Raya Kepoh-Juwiring Klaten
Viral Mural di jalan Raya Kepoh-Juwiring Klaten ( Tribun News)

Solo, Sonora.ID Pemkab Klaten berjanji akan memperbaiki jalan rusak di jalan Raya Kepoh-Juwiring Klaten paling lama 4 bulan.

Berawal dari protes warga yang di lakukan dengan menggambar mural berbentuk burung di Jalan Raya Kepoh-Juwiring Desa Bulurejo, Juwiring, Klaten.

Menurut warga, jalan yang rusak itu tidak hanya membahayakan pengendara, tapi juga mengganggu jam istirahat warga sekitar. Pasalnya, setiap kali kendaraan lewat, selalu menimbulkan suara berisik.

Menurut salah satu warga, Muhammad Ali Fahmi (26) merupakan salah satu warga Desa Bulurejo, yang bertempat tinggal tepat di depan jalan yang digambar mural.

"Awalnya prihatin karena itu (jalan rusak) sudah lama, terus enggak ada respon dari pemerintah setempat, padahal banyak pejabat yang lewat tapi enggak ada respon," ucap Fahmi.

Hal ini di tanggapi oleh Camat Juwiring, Herlambang Jaka Santosa pun buka suara. Herlambang menerangkan bahwasanya jalan tersebut merupakan jalan Kabupaten yang menghubungkan Kabupaten Klaten dan Sukoharjo.

"Status jalan tersebut adalah jalan Kabupaten yang menghubungkan Klaten dan Sukoharjo," kata Herlambang.

Sementara itu, Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Klaten, Suryanto menjanjikan, jalan itu akan diperbaiki tahun ini.

"Tahun ini ada perbaikan, dianggarkan untuk perbaikan rutin," terang Suryanto, Selasa (11/1/2021).

Baca Juga: Protes Warga Terkait Jalan Rusak Simo – Kalioso Boyolali Akhirnya Terkabulkan Oleh Pemerintah di Akhir September

Nantinya, perbaikan jalan akan dilakukan dengan cara menambal bagian – bagian yang rusak sepanjang Jalann Kepoh hingga Juwiring.

Suryanto juga menjelaskan bahwa pihaknya sudah melakukan survei terkait jalan rusak yang akan diperbaiki.

"Kemarin kita melakukan survei untuk seluruh wilayah Kabupaten Klaten, sehingga belum di-breakdown per ruas jalan," ucap Suryanto.

"Untuk seluruh Kabupaten Klaten dianggarkan sekitar Rp 8,5 miliar rupiah," imbuhnya.

Suryanto juga mennambahkan nantinya pelaksanaan perbaikan jalan ini akan memakan waktu sekitar 3 sampai 4 bulan setelah survei.

"Kemarin kan baru tahap survei, kemudian dihitung, kemudian kita lelangkan, kemudian baru dilaksanakan paling tidak sekitar 3 sampai 4 bulan lagi, Untuk luasan jalan yang diperbaiki sekitar 1000 meter persegi untuk satu ruas jalan" pungkasnya.

Baca Juga: Akses Jalan Di Simpang Tiga Tugu Lilin Rusak, Warga Berjibaku Menimbun Lubang Dengan Batu

SumberTribun News
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm