Revitalisasi Taman Tiara Sachari Sragen Kini Jadi Lebih Cantik, Rapi dan Dilengkapi Fasilitas Olahraga

17 Januari 2022 16:05 WIB
Bupati Sragen dalam peresmian Taman Sachari Sukowati Jumat 14/1/2022
Bupati Sragen dalam peresmian Taman Sachari Sukowati Jumat 14/1/2022 ( Tribunnews.com)

Solo, Sonora.IDTaman Tiara Sachari Sukowati Sragen yang dulunya kumuh kini jadi cantik bahkan ada perlengkapan olahraga.

Kawasan ini dulunya adalah kawasan yang kumuh dan tidak terawat, namun setelah direvitalisasi taman ini kini telah berubah drastis menjadi tempat yang indah sekaligus menambah ruang terbuka hijau yang ada di Kabupaten Sragen.

Taman Tiara Sachari Sukowati sendiri berada di atas tanah seluas 1.217 meter persegi, dan memiliki luas bangunan dan paving yakni 1.081 meter persegi.

Revitalisasi Taman Tiara Sachari Sukowati ini sendiri menggunakan Anggaran Pendapatan Belanda Daerah Kabupaten Sragen tahun 2021.

Baca Juga: Kunjungan Menteri Pertanian di Sragen, Syahrul Yasin Limpo: Aku Enggak Terima

Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Sragen, Tugiyono mengatakan revitalisasi Taman Tiara Sachari Sukowati menelan dana sebanyak Rp 688 juta.

"Penataan ruang terbuka hijau, taman tiara Sachari Sukowati pagu anggarannya sekitar Rp 705.720.500, untuk realisasi Rp 686.325.000," kata Tugiyono, Sabtu (15/1/2022).

Taman ini juga sudah diresmikan oleh Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati pada Jumat (14/1/2022).

Menurut Yuni, pembangunan Taman Tiara Sachari Sukowati dinilai perlu untuk menambah keindahan Kota Sragen.

"Kalau lewat di Beloran setiap hari, dilihat itu rasanya sumpek, belum lagi bau limbah tebu itu, makanya saya bersikukuh untuk dibangun," jelasnya.

Baca Juga: Belum Ada Kepastian, Pedagang di Selter Manahan Solo Enggan untuk Dipindahkan

Taman Tiara Sachari Sukowati ini juga ditata lebih bagus lagi dengan adanya bangku taman dan diletakkan bola-bola batu ala Malioboro.

Selain itu, Taman juga menjadi tempat yang serbaguna karena sudah dilengkapi dengan peralatan olahraga bahkan ada permainan untuk anak – anak.

Warga juga bisa menikmati taman ini untuk berolahraga ataupun hanya sekedar bersantai - santai dengan kawan maupun kerabat dan keluarga, taman ini juga bisa dijadikan objek foto bagi anak - anak millenial.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm