"Jadi bentuknya seperti onde-onde biasa tapi lebih kecil dan mekar, disebut ketawa karena isiannya kelihatan itu coklat, yang bedakan itu dari luarannya," ungkapnya.
Dalam bisnis, inovasi dipandang perlu agar mampu berkembang. Olehnya, bentuk dan rasa kue dimodifikasi sesuai keinginan pasar.
"Jadi nenek saya suka bikin onde-onde, saya lihat itu peluang usaha kuliner jadi saya resep saya ambil dan buat inovasi dan buat varian dan isian,"
"Kita pasarkan di kampus dan promosi, jadi saya tester dulu ke teman kuliah ternyata banyak yang suka," tambahnya.
Wanita berhijab itu menambahkan, memang bercita-cita menjadi seorang pengusaha. Motivasi dan semangat pantang menyerah diperoleh dari berbagai komunitas yang diikuti.
"Jadi saya masuk komunitas usaha disitu saya termotivasi, disini saya mau mandiri jadi terbentuk. Banyak suka dan duka, jadi modal nekat dan action kalau tidak action tidak jadi-jadi kan," katanya.
Senin inspirasi merupakan program talkshow Smart FM Makassar untuk memberi ruang pelaku UMKM.
Hal itu agar pelaku usaha tumbuh dan berkembang di tengah pandemi covid 19.