Solo, Sonora.ID - Persiapan menjelang perayaan Imlek tahun ini di Kota Solo terlihat cukup meriah dan berhasil menyita banyak orang.
Persiapan tersebut antara lain pemasangan 1000 lampion di Tugu Pasar Gede, Jembatan Kali Pepe, dan juga di Balai Kota Solo.
Di Kota Solo Perayaan Imlek tahun ini terlaksana secara sederhana dibanding dengan tahun-tahun sebelumnya, karena mengingat masi berada di masa Pandemi.
Pada awalnya, ada rencana 10 barongsai naga yang akan bermain di sepanjang jalan menuju Balaikota dibatalkan, terjadi pengurangan jumlah lampion yang terpasang, dari 5000 lampion, di masa pandemi ini berjumlah 1000 lampion saja.
Di Balai Kota juga sudah terpasang lampion Shio Macan sepanjang 5 meter dan lampion berbentuk Shio Dewa Uang.
Baca Juga: Jelang Tahun Baru Imlek Pemkot Solo Akan Gelar Kembali Solo Imlek Festival 2022
Walaupun persiapan Imlek di Kota Solo pada tahun ini terlaksana secara sederhana, antusias masyarakat tidak surut terbukti dengan ramainya Pasar Gede dan Balai Kota Solo pada Minggu (30/1/2022) malam.
Kawasamn tersebut penuh dengan manusia yang membuatnya terlihat penuh hingga mengakibatkan kendaraan macet mengular hingga ke Jalan Slamet Riyadi.
Sejak pukul 21.00 WIB, Jalan Skamet Riyadi dipenuhi antrian kendaraan bermotor, baik roda dua maupun roda empat.
Antrean tersebut terjadi mulai dari simpang empat Nonongan hinggga Pasar Gede.