Sonora.ID - Buko pandan merupakan hidangan penutup dari Filipina yang akhir-akhir ini digemari oleh masyarakat Indonesia.
Rasanya yang segar dan manis menjadikan resep buko pandan asli Filipina acap kali diburu untuk disajikan di rumah.
Bagaimana tidak, cita rasa yang dihasilkan dari puding dan juga kuah santan pandan yang lezat dapat membuat siapa saja tergoda dan ketagihan.
Tentunya, akan lebih nikmat apabila buko pandan ini disantap saat cuaca tengah terik-teriknya untuk menyegarkan tenggorokan.
Tak hanya itu, buko pandan juga mudah dibuat sehingga Anda tak perlu merasa amat kerepotan di dapur. Jangan salah, cara membuat buko pandan hanya perlu 3 langkah pembuatan saja.
Baca Juga: Banyak Sisa Jeruk Imlek? Olah Jadi 3 Resep Camilan Kesukaan Anak Ini
Bila Anda tertarik untuk membuatnya hari ini, berikut resep buko panda asli Filipina melansir dari laman Sajian Sedap.
Resep buko pandan asli Filipina
Bahan kuah:
400 ml susu evaporasi
500 ml air kelapa muda
1/2 sendok teh pasta pandan
2 buah kelapa muda, keruk memanjang
200 gram nata de coco
50 gram kental manis putih
300 gram es batu
Bahan puding:
600 ml air
1/2 bungkus agar-agar bubuk
1 sendok teh jeli bubuk
50 gram gula pasir
1/2 sendok teh pasta pandan