Congrats! HyunA dan DAWN Resmi Bertunangan Setelah 5 Tahun Berpacaran

4 Februari 2022 12:30 WIB
DAWN dan HyunA
DAWN dan HyunA ( KpopStarz)

Sonora.ID – Pasangan seleb asal Korea Selatan, HyunA dan DAWN akhirnya melanjutkan hubungan mereka ke jenjang yang lebih serius.

Pada Kamis (3/2/2022), DAWN dan HyunA resmi mengumumkan pertunangan mereka melalui sebuah unggahan di Instagramnya masing-masing.

DAWN yang memiliki nama asli Kim Hyojong itu membagikan sebuah video dan juga foto sepasang cincin dengan keterangan yang berisi ajakan menikah 'Marry Me'.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by hyojong (@hyojong_1994)

Baca Juga: Selain Jae Day6, 6 Idol Ini Juga Pernah Ribut Hebat dengan Agensinya

Kemudian HyunA juga mengunggah ulang foto dan video itu dengan keterangan 'Tentu saja YA!" dengan menambahkan emoji menangis.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Hyun Ah (@hyunah_aa)

Ia juga membagikan foto cincin yang diberikan oleh DAWN.

“Terima kasih, terima kasih, aku selalu terima kasih,” tulis HyunA, dilansir Soompi, Jumat (4/2/2022).

Diketahui, HyunA dan DAWN sudah menjalani hubungan asmara sejak tahun 2016, namun hubungan mereka baru terungkap ke publik pada 2018.

Mereka berdua sebelumnya ada di bawah naungan agensi yang sama, yakni CUBE Entertainment.

HyunA merupakan anggota girl group 4Minute yang debut sejak 2009, sementara DAWN bergabung dengan PENTAGON pada 2016.

DAWN dan HyunA

Halaman Berikutnya
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm