9. 1 cm lengkuas
10. 10 butir kemiri
Cara Membuat Udang Bumbu Rujak
1. Masukan cabai merah, kemiri, bawang merah, bawang putih, dan garam ke dalam blender. Haluskan seluruh bumbu.
2. Jika sudah, ambil wajan dan masukan minyak goreng. Tumis seluruh bumbu halus sampai harum.
3. Tambahkan lengkuas, sereh, dan terasi yang sudah dibakar terlebih dahulu ke dalam tumisan bumbu. Lalu, tumis kembali.
Baca Juga: Pantas Enaknya Nusuk Sampe ke Tulang, Ternyata Ini Rahasia Kwetiaw Solaria
4. Tuangkan air, asam jawa. Diamkan beberapa saat dan tambahkan gula merah setelahnya.
5. Biarkan bumbu rujak sampai mengental selama 7-8 menit. Ketika sudah mengental, pindahkan saus ke dalam mangkuk.
6. Siapkan udang kupas yang sudah dimarinasi dan kocok putih telur. Celupkan udang ke dalamnya.
7. Jika sudah, pindahkan udang ke dalam adonan tepung terigu serbaguna dengan tepung terigu rendah protein. Lakukan secara berulang.
8. Panaskan kembali wajan dan masak udang dengan teknik deep frying. Masak hingga berwarna golden brown. Angkat dan tiriskan.
9. Kupas mangga dan potong memanjang. Kemudian, kuliti nanas dan potong memanjang serta potong memanjang timung dan keruk tengahnya.
10. Siapkan piring besar dan taruh buah-buahan di tengahnya. Tata udang mengelilingi buah-buahan tersebut dan banjur bumbu rujak di atasnya.
Baca Juga: Resep Misoa Kuah Seafood, Makanan Tiongkok untuk Hangatkan Perut