Sonora.ID - Selama ini, masih banyak orang yang menganggap bahwa air mani dan sperma adalah sesuatu yang sama. Namun nyatanya, itu merupakan dua hal yang berbeda.
Air mani adalah cairan yang dikeluarkan pria saat ejakulasi. Sementara sperma sendiri menjadi salah satu kandungan dalam air mani.
Setelah mengetahui perbedaannya, ketahui pula beberapa fakta unik air mani pria yang menjadi salah satu bukti betapa kerennya sistem dalam tubuh manusia.
Jika sudah penasaran, langsung saja simak beberapa fakta unik tentang air mani pria merangkum dari AsiaOne dan SELF.
Baca Juga: Sering Dianggap Sama, Ini Perbedaan Sperma dengan Air Mani Pria
1. Sperma mati saat air mani kering
Kabarnya, amat kecil kemungkinan sperma masih hidup bila air mani telah kering dan mengerak.
2. Tidak akan menyumbat saluran air kecil
Berdasarkan penelitian dari Harvard Medical School menunjukkan bahwa air mani berubah menjadi cairan encer setelah sekitar setengah jam sehingga tidak akan menyumbat saluran pembuangan air kecil.