Palembang, Sonora.ID – Memakai jasa agen perjalanan saat berwisata bisa menjadi solusi buat kamu yang ingin berlibur nyaman dan tidak ingin ambil pusing menentukan spot wisata mana saja yang akan dituju.
Lantas, apa yang sebaiknya kamu lakukan jika ingin tetap aman selama berlibur dengan paket wisata dari agen perjalanan ?
Dilansir dari kompas.com, Berikut sejumlah tips dari Direktur Utama Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) Shana Fatina agar wisatawan bisa menjalani perjalanan wisata yang aman dan lancar.
Jangan Mudah Tergoda Open Trip Murah
Penting bagi wisatawan untuk tidak mudah tergoda dengan paket perjalanan wisata yang harganya murah, sampai terasa tidak wajar.
Menurut Shana, wisatawan sebaiknya bisa mengantisipasi peluang-peluang penipuan jika menemukan paket wisata yang terlalu murah dari agen perjalanan.
“Harus waspada kalau harganya terlalu murah. Misalnya harga Rp 2 juta untuk menginap di kapal lengkap fasilitas untuk tiga hari dua malam, ya itu sudah tidak wajar,” jelasnya.
Ia mengungkapkan, harga paket wisata ke Labuan Bajo cukup tinggi, sehingga sebaiknya kamu mengecek harga di pasaran terlebih dahulu.
Dapatkan Rekomendasi dari Orang Lain
Selanjutnya, sangat penting untuk mendapatkan referensi dari orang-orang yang kamu percaya.