Gandeng Polda Riau, Kepala Kanwil Kemenkumham Riau Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Massal

22 Februari 2022 10:54 WIB
Gandeng Polda Riau, Kepala Kanwil Kemenkumham Riau Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Massal.
Gandeng Polda Riau, Kepala Kanwil Kemenkumham Riau Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Massal. ( )

Pekanbaru, Sonora.ID - Dalam rangka meningkatkan kekebalan tubuh dan antisipasi terhadap penyebaran virus Covid-19, Rutan kelas I Pekanbaru melaksanakan Vaksinasi Massal yang bekerja sama dengan Polda Riau pada hari Senin (21/02) bertempat di aula apel Rutan Pekanbaru.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, Pujo Harinto, disambut hangat oleh Kepala Rumah Tahanan Kelas I Pekanbaru, M. Lukman, memantau langsung kegiatan yang tetap dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan tersebut.

Karutan Pekanbaru menyebutkan bahwa sebanyak 100 orang pegawai Rutan Pekanbaru ditargetkan akan menerima vaksin booster, dan sebanyak 900 orang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) akan menerima vaksin dosis pertama.

Baca Juga: Menanjak secara Signifikan, IKP Pekanbaru Terbaik Kedua se-Indonesia

“Sembilan ratus orang WBP yang tercatat merupakan warga binaan baru yang sebelumnya belum pernah menerima vaksin, dan sebagian lainnya merupakan warga binaan yang sebelumnya tidak dapat mengikuti vaksinasi karena terkendala masalah kesehatan. Kali ini pun, semua proses vaksinasi tetap dijalankan sesuai dengan peraturan yang ada. Kita tetap melakukan screening kesehatan untuk memastikan warga binaan dalam kondisi fit untuk menerima vaksin,” terang Lukman.

Kakanwil Riau mengapresiasi prosedur vaksinasi yang disiapkan dengan baik oleh Rutan Pekanbaru serta Polda Riau tersebut.

Selain pendataan yang dilakukan secara teliti, ada pula posko pemeriksaan yang dapat dimanfaatkan oleh warga binaan untuk konsultasi kesehatan.

“Ini merupakan salah satu program pemerintah yang harus kita sukseskan bersama. Warga Binaan pun berhak mendapatkan vaksinasi demi mencegah penyebaran Covid-19 di Lapas dan Rutan. Demikian juga para pegawai, agar tetap dalam kondisi sehat dan produktif sehingga dapat mengerjakan tugas dan fungsi sebagaimana mestinya,” sebut Pujo.

EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm