Sonora.ID – Berbicara mengenai makhluk halus, tentu yang identik jadi tempat tinggalnya yaitu di tempat angker seperti rumah kosong, hingga pohon besar.
Namun ternyata, makluk halus juga menyukai tubuh manusia sebagai tempat bersarangnya lho.
Meski begitu, masih banyak orang yang tidak mengetahuinya bagian tubuh mana saja yang disukai oleh makhluk halus.
Dilansir dari kanal YouTube Balajar Islam, makhluk halus bisa hidup di darat, udara, laut dan tubuh manusia.
Lantas bagian di tubuh manusia apa saja yang jadi favorit bersarangnya? Yuk langsung saja simak ulasannya berikut ini:
Kuku
Bagian tubuh manusia yang disukai oleh makhluk halus yaitu kuku. Itulah mengapa menjaga kebersihan kuku menjadi salah satu hal penting untuk dilakukan.
Jika tidak, maka makhluk halus pun akan betah bersarang di tubuh kamu. Potonglah kuku kamu secara rajin dan pastikan tetap bersih.
Lubang hidung
Selanjutnya, bagian tubuh manusia yang disukai oleh makhluk halus yaitu lubang hidung.