Sonora.ID - Film rilisan Disney dan Pixar berjudul Turning Red tayang hari ini, 11 Maret 2022. Lantas, di mana bisa nonton film Turning Red?
Saksikan film Turning Red melalui link ini. Film ini bercerita pada hubungan ibu dan anak saat harus menghadapi perubahan besar di masa remajanya.
Karakter utama remaja dalam film Turning Red adalah Meilin Lee yang lebih dikenal dengan Me.
Ia adalah sosok remaja yang unik dan penuh percaya diri.
Baca Juga: Link Nonton Film Bangkok Love Stories: Innocence, Film yang Dibintangi Tangmo Nida
Sinopsis film Turning Red
Di film Turning Red, Mei menghabiskan banyak waktu bersama gengnya. Ia termasuk anak yang pintar.
Mei memiliki nilai akademis di atas rata-rata dan termasuk remaja yang dekat dengan keluarganya.
Meski sekilas Mei tampak baik-baik saja, tapi realitanya tidak demikian.
Meski banyak orang yang bilang kalau masa remaja adalah masa yang menyenangkan, tapi ini adalah bagian hidup yang berat untuk Mei.