PSIS Berhasil Menang dengan PSS Sleman Melalui Gol Cepat Wallace Costa

17 Maret 2022 20:35 WIB
Para pemain PSIS Semarang mrayakan gol Wallace Costa ke gawang PSS Sleman dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2021/2022 pekan ke 31 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Rabu (18/3/2022).
Para pemain PSIS Semarang mrayakan gol Wallace Costa ke gawang PSS Sleman dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2021/2022 pekan ke 31 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Rabu (18/3/2022). ( PSIS Semarang)

Sonora.ID - Memasuki pekan ke–31 , PSIS Semarang berlaga dengan PSS Sleman di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (16/3/2022) malam.

Wallece Costa sebagai kapten PSIS semarang mencetak gol pada menit-menit awal pertandingan.

Awal pertandingan dimulai, PSIS mengambil inisiatif untuk menyerang. Memasuki menit ke-2 Wallece Costa pemain bek sekaligus capten asal Brazil tersebut berhasil menyambut bola hasil lemparan Frendi Saputra.

Akhirnya membobol gawang PSS Sleman dan membuat PSIS Semarang unggul 1-0 atas PSS Sleman.

Setelah PSIS Semarang mencetak gol, laga pada babak pertama berjalan dengan tempo sedang.

Kedua tim saling mencoba menciptakan peluang  namun belum membuahkan hasil.

Menit ke-17 Penyerang  PSIS, Septian David Maulana mengalami cidera dan digantikan oleh Rachmad. Komarudin sempat menciptakan gol di menit ke 23, namun wasit memutuskan kalau itu tidak sah/offiside.

Baca Juga: Selamat! 3 Pemain Muda PSIS Semarang Ikut Pemusatan Latihan Timnas U-19

Memasuki menit ke-30 Jonathan Cantillana melakukan shooting namun belum membuahkan hasil.

Begitu pula upaya yang dilakukan oleh PSS Sleman berusaha menjebol gawang Jandia Eka, namun belum membuahkan hasil. Sampai akhir babak pertama, PSIS unggul 1-0 dari PSS Sleman.

Memasuki babak kedua, PSIS menerima ancaman ketika sundulan sriker PSS Wander Luiz langsung mengarah ke gawang mereka.

Namun, kiper PSIS Jandia Eka Putra bisa menyelamatkan gawangnya dengan mudah karena tandukan Wander Luiz terlalu lemah.

Pada menit ke-65, Jandia Eka Putra kembali berhasil melakukan penyelamatan ketika berhadapan satu lawan satu dengan pemain PSS Riki Saputro.

Semenit berselang, PSIS balik mengancam lewat sepakan bebas Jonathan Cantillana yang melambung di atas gawang PSS.

PSIS mendapat keuntungan pada menit ke-73 ketika bek PSS Syaiful Ramadhan diganjar kartu kuning kedua oleh wasit.

Syaiful Ramadhan diusir keluar lapangan karena menjegal Alfeandra Dewangga yang sedang melakukan upaya penetrasi ke kotak penalti PSS.

Baca Juga: Lapangan Nasional Rasa Internasional di Pekalongan, Jateng

Unggul jumlah pemain, PSIS nyaris menggandakan keunggulan pada masa injury time (90+4').

Namun, gol urung terjadi karena sepakan Rachmad Hidayat membentur tiang gawang. PSIS Semarang akhirnya berhasil mempertahankan keunggulan 1-0 mereka atas PSS hingga peluit panjang dibunyikan wasit.

Susunan pemain:

PSS (4-3-3): 33-Miswar Saputra; 15-Imam Mahmudi (5-Asyraq Gufron 59'), 51-Mario Maslac, 2-Aaron Evans, 28-Syaiful Ramadhan; 66-Misbakus Solikin (11-Arsyad Yusgiantoro 87'), 92-Dave Mustaine (7-Ramdani Lestaluhu 59'), 23-Kim Kurniawan (6-Wahyu Sukarta 87'); 27-Irkham Zahrul Milla (37-Bagas Umar 68'), 10-Wander Luiz, 17-Riki Saputro

Cadangan: 1-Dimas Fani Firmansyah, 5-Asyraq Gufron, 6-Wahyu Sukarta, 7-Ramdani Lestaluhu, 8-Syahroni, 11-Arsyad Yusgiantoro, 16-Alex Dusay, 19-Dendi Agustan Maulana, 37-Bagas Umar, 69-Derry Rahcman

Pelatih: I Putu Gede

PSIS (4-3-3): 30-Jandia Eka Putra; 72-Frendi Saputra, 5-Wahyu Prasetyo, 4-Wallace Costa; 44-Eka Febri Setiawan, 10-Jonathan Cantillana, 37-Resky Fandi; 29-Septian David (99-Rachmad Hidayat 17'), 20-Risky Fajar Saputra (22-Hari Nur Yulianto 70'); 95-Komarudin (14-Riyan Ardiansyah 85')

Cadangan: 6-Achmad Basith, 14-Riyan Ardiansyah, 22-Hari Nur Yulianto, 26-Aqsha Saniskara, 33-Joko Ribowo, 46-Fredyan Wahyu, 62-Taufik Hidayat (72-Frendi Saputra 71'), 81-Fandi Eko, 87-Flavio Beck Junior, 99-Rachmad Hidayat

Pelatih: Achmad Resal Octavian (asisten)

Baca Juga: Persija Jakarta dan Persis Solo Berebut Hansamu Yama, Klub Milik Kaesang Punya Kesempatan Menikung

SumberTribun News
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm