Sonora.ID - Pecak merupakan salah satu hidangan khas Betawi yang menyajikan ikan goreng dengan siraman racikan sambal yang encer.
Ada dua jenis bumbu sambal yang biasa digunakan, yang pertama menggunakan kacang tanah sehingga kuahnya terlihat sedikit keruh. Sedangkan yang kedua terlihat lebih bening karena tanpa kacang tanah.
Bila Anda tertarik untuk mengetahui ikan apa saja yang cocok diolah menjadi pecak, berikut daftarnya.
Ikan gurami menjadi salah satu penyumbang protein yang baik untuk tubuh. Cara mengolahnya pun bisa bermacam-macam, mulai dari digoreng, dibakar, hingga dipanggang.
Jika Anda ingin memakan ikan gurami dengan sensasi pedas, Anda bisa mencoba pecak ikan gurami. Pecak gurame sangat lezat karena ikan gurame yang dimasak sambal yang cenderung cair akan meresap ke dalam daging ikan.
Baca Juga: Disuguhin Ikan Gabus Terus saat Masih Muda, Allhamdulillah Khasiatnya Terasa saat Tua, Apa Itu?
Ikan lele sangat cocok untuk diolah menjadi pecak. Ikan lele dibakar atau digoreng kemudian disiram bumbu cabai dan kemiri yang gurih. Daun kemangi segar bisa menjadi pelengkap pecak lele ini.
Pecak lele versi lain adalah dengan siraman kuah sambal minimalis yang terdiri dari potongan cabai, bawang, dan jahe. Meski tergolong jarang, pecak versi yang satu ini masih bisa ditemukan di pinggiran kota Jakarta.
Ikan gabus merupakan ikan air tawar yang memiliki rasa yang sangat lezat jika dijadikan pecak. Walaupun kalah populer dengan ikan tuna maupun salmon, ikan gabus atau channa striata memiliki jenis kandungan gizi yang lebih tinggi.
Ikan nila menjadi salah satu sumber protein yang banyak digemari masyarakat karena harganya yang murah dan rasanya yang nikmat. Ikan nila mengandung kadar lemak, kolestrol dan kalori yang lebih rendah dibandingkan dengan daging sapi.
Ikan nila juga termasuk ikan yang cocok diolah menjadi pecak. Biasanya pecak ikan nila disajian dengan siraman kuah yang bening.
Ikan mas merupakan ikan air tawar yang memiliki nilai ekonomis penting dan tersebar luar di Indonesia. Ikan mas yang terdapat di Indonesia merupakan ikan mas yang dibawa dari Tiongkok, Eropa, Taiwandan Jepang. Ikan mas mempunyai rasa yang lezat, ikan mas cocok diolah menjadi pecak.
Ikan mas digoreng dan disiram oleh sambal pedas dan di beri peeasan jeruk nipis yang membuat rasa pecak menjadi lebih segar.
Baca Juga: Resep Membuat Ikan Salmon Masak Lodeh Cocok Lezat dan Begizi