Sonora.ID - Nasi merupakan salah satu hal yang tak bisa dilepaskan dari masyarakat Indonesia.
Hampir setiap hari orang Indonesia memakan nasi, sehingga tak heran kalau ibu sering memasak nasi beberapa kali dalam sehari di rumah.
Kebiasaan makan nasi juga rupanya mempengaruhi kesehatan seseorang loh.
Mulai dari porsi nasi hingga kondisi nasi yang dimakan.
Mengonsumsi nasi yang baru matang dan nasi sisa kemarin rupanya memiliki kandungan nutrisi yang sangat jauh berbeda.
Bahkan, makan nasi sisa kemarin justru bisa memberikan efek luar biasa untuk tubuh manusia.
Baca Juga: Resep Kerupuk Gendar dari Nasi Sisa, Cocok untuk Stok Ramadan
Nasi dalam kondisi yang dingin justru lebih menyehatkan dibandingkan nasi yang hangat.
Mengutip TribunStyle dari Smith Sonian Mag, nasi dingin memiliki kandungan karbohidrat yang lebih rendah daripada nasi panas.
Sehingga jika dikonsumsi maka glukosa yang masuk ke dalam tubuh jauh lebih sedikit.