Sonora.ID - Belakangan ini salah satu brand skincare terkenal di Indonesia, MS Glow menjadi viral dan trending di media sosial tweeter.
Bahkan perbincangan yang menyebutkan MS Glow telah mencapai 18,4ribu tweet hingga Jumat 25/3/2022.
Adapun salah satu hal yang membuat MS Glow dibicarakan banyak orang usai beredar kabar bahwa penghasilan yang didapat dari berjualan skincare mencapai Rp 600M dalam kurun waktu sebulan.
Banyak warganet penasaran bahkan ada yang sampai menghitung berapa jumah produk atau paket yang terjuang hingga mampu menghasilakn ratusan miliar dalam sebulan.
Baca Juga: Tampik Nyinyiran Publik, Juragan 99: Omzet MS Glow Per Bulan Rp 600 Miliar
Tidak hanya warganet, salah satu Staf Khusus Menteri Keuangan, Prastowo Yustinus turut berkomentar bahkan melaporkan apa yang diketahuinya kepada Ditjen Pajak RI.
Melalui akun tweeter pribadi miliknya Prastowo Yustinus menyenggol Ditjen Pajak untuk turut menghitung keuntungan dan total pajak yang harus dibayar MS Glow.
“Wow gurih nih @DitjenPajakRI,” ujr Prastowo Yustinus.
Tidak hanya itu Yustinus juga mengatakan bahwa setidaknya pertahun jika benar dalam sebulan mendapatkan pendapatan Rp 600miliar maka dalam setahun akan mendapatkan omset Rp. 7,2 Triliun.
Wow...