Sonora.ID - Kasus pembunuhan berantai di mana pun akan selalu menggemparkan publik dan membuat bulu kuduk merinding.
Sederetan nama pelaku pembunuhan berantai atau serial killer Indonesia cukup menggegerkan sama seperti kasus Ted Bundy yang masih dikenal sampai hari ini.
Layaknya psikopat yang tak punya hati dan empati, mereka dengan teganya menghabisi nyawa para korban dengan cara yang sadis.
Siapa saja pembunuh berantai di Indonesia yang cukup ramai pada masanya itu? Melansir dari Kompas.com, berikut informasi lengkapnya.
Baca Juga: Mirip Ted Bundy, Ini 5 Zodiak yang Diam-Diam Punya Potensi jadi Pembunuh Berantai!
Pembunuh berantai di Indonesia
1. Dukun Ahmad Suradji
Datuk, begitu panggilan Dukun Ahmad Suradji yang dikenal pula dengan sebutan dukun AS.
Datuk merupakan terpidana yang divonis hukuman mati pada 27 April 1997 dan baru dieksekusi pada 2008 sebab telah melakukan pembunuhan berantai terhadap 42 wanita.
Kekejiannya tersebut dilakukan antara tahun 1984 sampai 1994 di Desa Sei Semayang, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.