3. Selasa Legi
Sama seperti Senin Wage, Selasa Legi juga memiliki jumlah neptu 8 dengan sifat Lakune Geni yang amarahnya terus berkobar kuat.
Watak bawaan lahirnya yang keras membuat mereka sering membantah bila diperintah oleh orangtua.
Saat diajak bercanda oleh temannya, mereka mudah tersinggung karena hatinya cukup sensitif.
Namun, mereka juga memiliki hati yang murni dan rasa iba yang kuat sehingga tidak tega melihat orang lain kesusahan.
Baca Juga: Dihantam Badai Cuan! 5 Weton Ini Rajanya Menghasilkan Uang Paling Banyak di April 2022
4. Kamis Pon
Weton Kamis Pon yang memiliki neptu berjumlah 15 biasanya menghasilkan anak pemarah yang tersulut oleh hal kecil.
Akan tetapi, kemarahan yang dirasanya ini justru lebih sering dipendam sampai menumpuk. Jika sudah tidak tahan, mereka akan berontak dan mengeluarkan segala emosinya.
Di balik itu semua, anak dengan weton Kamis Pon juga berhati lembut dan tidak tega melihat orang lain mengalami kesulitan.
5. Jumat Pahing
Anak yang lahir bertepatan dengan weton Jumat Pahing sebenarnya adalah weton yang paling pemarah dari weton lainnya.
Perpaduan energi hari Jumat dan pasaran Pahing membuat mereka memiliki kekuatan yang begitu besar.
Mereka mudah marah pada hal-hal kecil dan kemarahannya itu juga selalu meluap-luap dan tidak bisa mereka pendam.
Lebih parahnya lagi, anak-anak ini cenderung gemar memerintah, dan selalu marah bila keinginannya tidak terpenuhi.
Baca Juga: 3 Pasangan Weton Paling Cocok, Kalau Menikah Rezekinya Berlimpah dan Bahagia
Demikian weton anak yang pemarah dan emosional. Bila memiliki anak yang lahir sebagai salah satu weton di atas, bapak-ibu diharap sabar, ya!