Sonora.ID – Rambut rontok menjadi permasalahan semua wanita yang terkadang membuat kesal.
Sebab, bukan hanya berdampak pada kebotakan wanita namun juga membuat rasa percaya diri seorang wanita merasa kurang.
Rambut rontok juga disebabkan banyak hal, mulai dari keturunan, penyakit kulit kepala atau bisa saja karena kekurangan vitamin.
Mungkin saja kamu salah satu orang yang merasakan kerontokan rambut tersebut dan mengatasinya dengan memberikan obat.
Hanya saja, beberapa obat memberikan efek samping yang berkemungkinan menambah buruk kesehatan kulit kepala hingga memperburuk kerontokan rambut.
Namun, tak perlu khawatir soal mengatasi kerontokan rambut ini. Terdapat bahan alami yang dinilai bisa mengatasi rambut rontok.
Apa saja itu? Berikut ini beberapa diantaranya:
1. Minyak Kelapa
Menurut halaman Healthline, kandungan dalam minyak kelapa berupa asam lemak yang dapat menembus ke dalam batang rambut dan mengurangi kehilangan protein dari rambut.