Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar : Tarawih di Istiqlal Kapasitas 100%

2 April 2022 22:08 WIB
Foto : Imam Besar Masjid Istiqlal Prof. Dr. K.H. Nasaruddin Umar,  M. A. di Masjid Istiqlal, Jakarta, Sabtu (02/04/2022)
Foto : Imam Besar Masjid Istiqlal Prof. Dr. K.H. Nasaruddin Umar, M. A. di Masjid Istiqlal, Jakarta, Sabtu (02/04/2022) ( Sumber : Lia Muspiroh)

Sonora.ID - Seperti yang kita ketahui, menyambut bulan suci Ramdhan 2022, pemerintah sudah mengizinkan umat muslim untuk salat tarawih berjamaah di masjid.

Tak hanya itu, bagi warga yang ingin pulang kampung di hari raya juga sudah diperbolehkan dengan catatan sudah menerima vaksinasi.

Kementerian Agama (Kemenag RI) kemarin telah mengumumkan hasil Sidang Isbat yang digelar pada Jumat, (1/4/2022).

Dari hasil sidang Isbat tersebut, pemerintah resmi menetapkan 1 Ramadhan 1443 Hijriah pada Minggu, 3 April 2022.

Dengan kata lain terhitung mulai malam ini, para umat muslim sudah mulai melangsungkan salat tarawih hari pertama.

Masjid Istiqlal digunakan tarawih pertama di bulan suci Ramadhan 1443 H, Sabtu (02/04/2022), menyusul penetapan 1 Ramadhan oleh pemerintah yang ditetapkan hari Minggu 03 April 2022.

Baca Juga: Sambut Ramadhan 2022, Rutan I Medan Buka Gerai Vaksin Pengunjung

Imam Besar Masjid Istiqlal Prof. Dr. K.H. Nasaruddin Umar mengatakan tarawih secara konsisten akan digelar 23 rakaat.

"Kita konsisten dari tahun lalu 20 rakaat tambah 3 witir" Kata Nasaruddin kepada wartawan di Masjid Istiqlal, Sabtu (02/04/2022)

Kapasitas jamaah sebanyak 100% ruang utama atau dapat menampung maksimal sekitar 100.000 jamaah, dengan tetep menerapkan protokol kesehatan.

"Dalam masjidnya ruang intinya Masjid Istiqlal itu mungkin 100 ribu. Kalau lewat dari itu kami khawatir nanti ada penumpukan di tempat-tempat parkir dan pintu keluar Masjid" Lanjut Nasaruddin

Shalat tarawih akan dilakukan 23 rakaat, 20 rakat tarawih 3 rakaat witir. Tarawih pertama akan diimami oleh Ustadz Martomo Malaing dan bergantian dengan Ustadz Anshoruddin Ibrahim.

Sementara Imam Besar Masjid Istiqlal akan menjadi penceramah siraman rohani menjelang shalat tarawih hari pertama.

Lebih lanjut untuk Jamaah yang melaksanakan ibadah di Masjid Istiqlal, kata Nasaruddin, akan mendapatkan air minum gratis. Hal ini merupakan upaya agar jamaah lebih nyaman dan disebut sebagai the new Istiqlal.

"Menyiapkan air minum gratis tidak perlu bawa air minum. Kami punya pabrik air minum di sini kapasitasnya bisa sampai 10 ribu liter per hari" Jelasnya.

Baca Juga: Hemat Energi di Hari Pertama Puasa? Begini 4 Tips Tidur Cukup di Bulan Ramadhan

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm