Telkom Indonesia pernah meraih penghargaan sebagai "Most Honored Organization of the Year" oleh Asia Pacific Stevie Awards 2021 atas kesuksesannya dalam membangun inovasi digital bagi Indonesia.
2. Bank Mandiri
Bank Mandiri merupakan salah satu BUMN yang bergerak di bidang perbankan.
Bank Mandiri adalah pemberi kerja yang setara (equal employer) bagi perempuan dan milenial.
Karyawan wanita berjumlah 52% dari total karyawan, dan 32% posisi manajemen tingkat atas diisi oleh wanita.
Pada tahun 2020, bank Mandiri pernah mendapatkan penghargaan sebagai salah satu 'Perusahaan Terbaik di Asia untuk Bekerja'.
3. Sea
Sea merupakan perusahaan asal Singapura yang bergerak di bidang layanan dan teknologi informasi.
Sea adalah induk perusahaan Garena, Shopee dan SeaMoney, yang memiliki jumlah pegawai sebanyak 30.000 orang di dunia.
Sea baru saja mendirikan Sea Labs Indonesia, yang bertujuan untuk merekrut 1.000 individu berbakat digital yang memiliki keahlian di bidang teknik, manajemen produk, dan lain-lain, hingga tahun 2023.