Sonora.ID - Kombinasi pasangan yang baik dalam pernikahan pasangan Shio mirip dengan kombinasi dalam astrologi perbintangan.
Bagi orang Tionghoa, kecocokan dalam pernikahan itu penting. Memeriksa kombinasi shio adalah awal yang baik untuk menikah.
Bukan hanya dapat dilihat secara langsung, namun kamu dapat menentukan apakah pasangan memiliki aspek astrologi yang sama atau tidak.
Pasangan yang baik mungkin bukan pasangan yang ideal atau sempurna, tetapi juga memiliki komunikasi yang baik serta dapat saling melengkapi untuk pernikahan yang langgeng dan bahagia.
Pasangan berikut memungkinkan untuk memberikan sebuah keseimbangan dengan energi chi yang baik.
Panduan dalam China kuno ini dapat membantu kamu dalam memilih jodoh berdasarkan shio dan membuat rumah tangga penuh dengan toleransi dan kebahagiaan.
Dan hal itu dapat ditunjukkan dengan memahami tanda-tanda karakter serta energi yang dilihat dari budaya serta ramalan Cina.
Mrangkum dari Horoscope Love to Know, berikut ini adalah pasangan shio yang paling bisa melengkapi dan toleransi setelah menikah:
Shio Kuda dan Shio Anjing
Pernikahan antara pemilik Shio Anjing dan Shio Kuda akan berhasil karena para pmilik Shio Anjing itu setia dan jujur serta merupakan pemimpin alami.