Bercanda yang berujung pada sakit hati agaknya kerap terjadi.
Bukan hanya pada lingkungan artis, tetapi juga di lingkungan sehari-hari. Berikut ini adalah 3 tips lontarkan candaan yang aman tanpa ada korban yang sakit hati.
Kedekatan dengan orang yang tersangkutan
Kamu mungkin akan super sakit hati jika ada orang asing yang menghina kamu, tetapi kamu akan baik-baik saja jika diperlakukan yang sama oleh orang yang sudah sangat dekat denganmu.
Jadi, memang kedekatan sangat memegang peran dalam hal bercanda.
Konteks
Menempatkan diri adalah hal yang penting, termasuk dalam hal bercanda.
Kamu perlu untuk bisa membaca situasi dan kondisi pada saat ingin mengeluarkan jokes atau lawakan sehingga dilontarkan pada situasi yang tepat.
Hal sensitif
Semua orang memiliki hal sensitif yang berbeda-beda, ada yang mudah sakit hati jika disindir soal karya, soal keluarga, atau keuangan.
Maka, sebisa mungkin untuk menghindari menyentuh hal sensitif tersebut jika ingin bercanda dengan orang lain.
Baca Juga: Jangan Asal Bercanda Fisik, Ini Dampaknya bagi Korban hingga Bunuh Diri