Kamu bisa menghilangkan debu yang ada pada gorden dengan merendamnya menggunakan air sabun cuci piring.
Untuk langkah ini kamu bisa menyiapkan ember yang sudah diisi dengan air sekitar 10 liter.
Kemudian tuangkan sabun cuci piring secukupnya ke dalam air yang ada di ember.
Aduk-aduk air agar larut dari sabun cuci piring.
Masukkan gorden ke dalam ember yang sudah berisi cairan sabun.
Rendam sekitar 1 sampai 2 jam.
Setelah direndam, keluarkan gorden dari dalam ember rendaman dan tiriskan di ember kosong.
2. Pakai soda kue dan deterjen
Kamu bisa membersihkan gorden dengan bantuan baking soda dan deterjen.
Caranya tuangkan 3 sendok makan soda kue ke dalam ember kosong dan masukan 2 sendok makan deterjen.