Sedangkan mimpi buruk sendiri sebaiknya tidak dibawa-bawa sampai ke dunia nyata, karena itu tidak lebih daripada mimpi.
“Jika engkau mimpi jelek, maka jangan terlalu terpengaruh terbawa mimpi jelek, tidak akan membahayakanmu,” terang Buya Yahya.
Sedangkan mimpi bertemu dengan kedua orangtua yang sudah meninggal, sebaiknya kita menjaga prasangka baik.
Meski begitu, Buya yahya melarang kita melakukan sesuatu bila kita mimpi bertemu dengan almarhum dan almarhumah orang tua.
Yaitu jangan sampai menafsirkan hal-hal jelek dari mimpi sebagaimana dimaksud.
Sebaiknya lakukan kedua hal ini, yang pertama yaitu memanjatkan doa, dan yang kedua yaitu bersedekah jika bertemu kedua orang tua yang sudah meninggal.
Ini ditujukan supaya arwah orang tua kita bisa tenang, tentram di alam kubur.
Baca Juga: Siaga Masalah Hidup Muncul, Ini 4 Arti Mimpi Tentang Kegelapan!