Makassar, Sonora.ID - Sejumlah destinasi wisata dipadati pengunjung selama libur lebaran 2022.
Kepada Dispar, M. Roem mengatakan terjadi kenaikan jumlah pengunjung dibanding biasanya. Seperti di Pantai Akkarena, Tanjung Merdeka, Bugis Water Park, Lego-Lego, Pantai Losari dan lainnya.
"2 hari ini banyak di bugis waterpark, pantai akkarena, tanjung merdeka, bayang, anging mammiri dan pantai biru," ujarnya melalui sambungan telepon seluler.
Pihaknya telah berkoordinasi dengan pengelola agar menerapkan protokol kesehatan.
Hasilnya, terpantau kondisi aman dan sesuai yang diharapkan.
Baca Juga: Kembangkan Potensi Nagara, Wisata Religi Diharapkan Jadi Andalan
"Kondisi terkontrol, semua sesuai yang diharapkan dan mendapatkan kenyamanan dalam berwisata. Termasuk keamanan, di wahana air alhamdulillah aman," jelasnya.
Dia juga memastikan kenyaman untuk wisatawan. Dengan meminta, pengelola mengantisipasi kejadian yang tak diinginkan.
Misalnya, pengunjung berenang terlalu jauh dari cuaca ekstrem yang kerap berubah-ubah. Selain itu, menjaga kebersihan dan menyediakan tempat sampah.
"Kita fokus prokes, kebersihan dan keselamatan di wisata pantai agar jangan melewati batas berenang," sambungnya.
Roem juga menyakini kegiatan wisata masyarakat pada lebaran tahun ini aman dan terkendali dari penyebaran pandemi.
Sebab, cakupan vaksinasi sangat tinggi, sehingga kekebalan tubuh masyarakat sudah terbentuk untuk menghindari paparan Covid-19.
Baca Juga: Berani Uji Nyali? Berikut 5 Tempat Angker Di Bali dan Dijadikan Objek Wisata