Masa Angkutan Lebaran Berjalan Lancar, KAI: Alhamdulillah Aman dan Lancar

14 Mei 2022 21:24 WIB
PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi menutup pelaksanaan Posko Angkutan Lebaran (Angleb) 2022 yang telah berlangsung.
PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi menutup pelaksanaan Posko Angkutan Lebaran (Angleb) 2022 yang telah berlangsung. ( Sonora.ID/Indra Gunawan)

Bandung, Sonora.ID - PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi menutup pelaksanaan Posko Angkutan Lebaran (Angleb) 2022 yang telah berlangsung sejak 22 April hingga 13 Mei 2022.

"Selama masa Angleb 2022, Daop 2 Bandung secara total telah menjual 232.493 tiket kereta api jarak jauh (KAJJ)," ucap Manager Humas Daop 2 Bandung Kuswardoyo, Sabtu (14/5/2022).

"Jika dibandingkan dengan jumlah tempat duduk atau TD yang disediakan pada masa Angleb 2022 yaitu 256.636 TD artinya okupansi volume penumpang KAJJ mencapai 91 persen," paparnya.

Pada masa Angleb 2022 di Daop 2 Bandung, lanjut Kuswardoyo, arus mudik sudah dimulai sejak 22 April sampai 1 Mei 2022, dengan puncak arus mudik terjadi pada 30 April 2022.

"Arus mudik sudah terlihat sejak 22 April sampai 1 Mei. Dan dari data kami, puncaknya itu di 30 April 2022. Nah, pada masa puncak arus mudik tersebut terdapat 12.160 penumpang KA yang berangkat," jelas Kuswardoyo.

Baca Juga: Belum Terjual Ludes, Tiket KAI Lebaran 2022 Masih Tersedia di Sumut

"Secara total keberangkatan penumpang di Daop 2 Bandung selama masa Angleb sebanyak 230.135 penumpang," imbuhnya.

Kuswardoyo kembali melanjutkan, untuk arus balik di Daop 2 Bandung terjadi pada 4-13 Mei 2022, dengan puncak arus balik pada tanggal 4 Mei 2022 sebanyak 15.975 penumpang. Adapun volume penumpang tertinggi terjadi pada 4 Mei 2022 dengan total penumpang berangkat sebanyak 15.796.

Secara total, kata Kuswardoyo, kedatangan penumpang di Daop 2 Bandung selama masa Angleb sebanyak 229.561 penumpang.

Diketahui, untuk mengakomodir kebutuhan mudik pelanggan KA, di masa angkutan lebaran, Daop 2 Bandung total mengoperasikan 468 KA atau rata-rata 21 KA perharinya.

EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm