Untuk BLT Minyak Goreng di Pasar Gunung Batu diberikan untuk 90 KPM @ Rp300.000 dengan total bantuan Rp27.000.000.
Selanjutnya di Pasar Pasar Citeureup dan Pasar Anyar bantuan Kemensos diserahkan kepada penerima manfaat meskipun tidak jadi dikunjungi Presiden.
Di Pasar Citeureup, bantuan Kemensos diserahkan berupa motor roda 3 untuk satu PM, bantuan kewirausahaan untuk dua PM dan santunan Yapi untuk tujuh PM dengan total bantuan senilai Rp53.600.000 untuk 10 PM.
Di Pasar Anyar diserahkan bantuan berupa satu unit motor roda 3, bantuan kewirausahaan untuk tiga PM, santunan YAPI untuk enam PM, dengan total bantuan sebesar Rp 57.800.000 untuk 10 penerima manfaat.
Total bantuan dari Kementerian Sosial keseluruhan sejumlah Rp 377.845.029.
Sedangkan bantuan Modal Usaha dari Presiden diberikan kepada 400 KPM PKH, di setiap titik ada 100 KPM dengan masing-masing mendapatkan senilai Rp 1,2 juta, sehingga total bantuan senilai Rp 480 juta untuk 400 KPM.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Dirjen Linjamsos Pepen Nazaruddin, dan para pejabat eselon 2 terkait dan perwakilan PT Pos.