Berikut 3 cara sederhana memperkenalkan money management pada anak.
Menabung
Jadikan kegiatan ini sebagai budaya dan kebiasaan yang patut untuk dibangun sejak dini, pasalnya ini adalah kebiasaan yang sangat baik yang patut dimiliki hingga masa dewasa.
Dengan cara ini, orang tua bisa mengajarkan kepada anak untuk bisa menggunakan uang dengan baik, menghargai uang, dan menyisihkan uang untuk ditabung demi kepentingan di masa yang akan datang.
Ajak belanja
Kamu bisa memberitahukan pada anak uang atau budget untuk belanja pada hari tersebut, lalu biarkan anak untuk melihat harga dari kebutuhan yang kamu beli pada saat itu.
Dengan demikian, orang tua mengajarkan beberapa hal, misalnya pentingnya budgeting, pentingnya untuk membeli sesuai kebutuhan, dan tidak menyiakan uang untuk hal-hal yang tidak perlu.
Reward
Kamu bisa menjadikan uang sebagai reward kepada anak, misalnya ketika sang anak sudah melakukan beberapa pekerjaan atau membantu pekerjaan rumah.
Baca Juga: Raffi Ahmad Lakukan Ini Supaya Rafathar Kapok Marah-Marah! Tips Mendisiplinkan Anak Tanpa Kekerasan!