Kemenkes: 95 Persen Calon Jemaah Haji Sudah Divaksinasi Lengkap

31 Mei 2022 13:40 WIB
Ilustrasi Jemaah Haji
Ilustrasi Jemaah Haji ( Tribunnews.com)

Sonora.ID - Sekitar 95 persen calon jemaah haji yang akan diberangkatkan ke Arab Saudi sudah mendapatkan vaksinasi Covid-19 dosis lengkap.

Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Kunta Wibawa Dasa Nugraha mengatakan, hingga saat ini, sudah hampir 95 persen jemaah haji yang kita sudah vaksinasi Covid-19 dosis satu dan dua.

Hal itu disampaikan Kunta usai acara Pelepasan PPIH bidang Kesehatan Arab Saudi 1443 H/2022 M di Gedung Kemenkes, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (31/5/2022).

Kunta mengatakan, meski pemerintah Arab Saudi hanya mensyaratkan vaksinasi dosis satu dan dosis dua, pihaknya juga mendorong jemaah haji mendapatkan vaksinasi booster. Langkah tersebut dilakukan agar seluruh jemaah memiliki imunitas yang lebih tinggi.

"Sekarang sudah 74 persen (vaksinasi booster), harapannya bisa otomatis hampir 100 persen kita lakukan," ujarnya.

Lebih lanjut, Kunta mengatakan, pihaknya hingga kini terus berupaya mempercepat laju vaksinasi bagi calon jemaah haji dengan bekerja sama dengan pemerintah daerah, dinas kesehatan dan TNI.

"Jadi kita dorong seluruh jemaah melakukan vaksinasi," ucap dia.

TeleJemaah Puskes Haji Dukung Ibadah Haji 2022

Di kesempatan yang sama, untuk mendukung pelaksanan Ibadah Haji 2022, Pusat Kesehatan Haji membuat aplikasi bernama TeleJemaah Puskes Haji. Aplikasi ini dapat mempermudah petugas kesehatan dalam memantau kondisi kesehatan jemaah haji berisiko tinggi.

Baca Juga: Pesan dan Kesan Calon Jemaah Haji Tahun 2022 Asal Sumsel

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm