Hal ini karena remah-remah makanan yang menumpuk di bagian bawah pemanggang akan menumpuk. Sehingga ketika pemanggang roti digunakan kembali, remahan itu akan memanas dan bisa mulai berasap.
"Saya juga melihat ini karena keju atau bahan lain yang meleleh ke panel pemanas,” kata Spencer Dirocco, pemilik K1 Cleaning and Restoration, sebuah perusahaan di bidang pembersihan.
Barang-barang yang bersentuhan dengan sumber panas diketahui bisa sangat berbahaya karena akan mulai berasap lebih cepat daripada remah-remah di baki bawah.
"Saya menyarankan untuk membersihkan remah-remah makanan setelah setiap kali digunakan dan memastikan tidak ada yang menyentuh sumber panas," tambah Dirocco.
2. Exhaust Fan Kamar Mandi
Kipas angin atau exhaust fan kamar mandi juga salah satu benda yang bisa memicu kebakaran jika dibiarkan kotor.
Hal ini bisa terjadi karena exhaust fan yang tua, kotor dan berdebu membuat motor menjadi terlalu panas hingga memicu kebakaran.
“Kipas angin kamar mandi yang lebih baru biasanya memiliki motor yang dilindungi termal (motor mati jika terlalu panas), tetapi kipas yang lebih tua tidak memiliki fitur keselamatan ini,” jelas Arie Van Tuijl, pemilik Home Inspector Secrets.
Jika debu dan serpihan memenuhi motor, dan penutup kipas atau kisi-kisi tersumbat oleh debu, motor dapat dengan mudah menjadi terlalu panas dan memicu kebakaran.
Van Tuijl merekomendasikan untuk membersihkan penutup kipas kamar mandi setidaknya setahun sekali dan motor itu sendiri setidaknya setiap beberapa tahun.