Belum genap sebulan berlatih, pelatih Arvin menilai anak didiknya itu sudah layak mengikuti kejuaraan regional karena hasil latihannya selalu menunjukkan kemajuan.
Sang pelatih kemudian meminta kepada Sulendro agar mengizinkan Arvin mengikuti kejuaraan yang diadakan Kodam XII Tanjungpura.
Baca Juga: Atlet Menembak Di Palembang Ditangkap Polisi, Lantaran Membawa 920 Peluru Tanpa Izin
“Di situ saya tahu ternyata Arvin sangat berbakat dan mudah menerima pelajaran menembak yang diajarkan oleh instruktur menembaknya. Untuk ukuran pemula, perolehan nilainya lumayan bagus saat menembak presisi. Pada waktu itu ada kejuaraan di Kodam XII/Tanjungpura dan ada inisiatif dari instrukturnya untuk mengajak mengikuti lomba Presisi dengan melihat hasil perolehan nilai latihan Arvin,” ungkap Sulendro.
Permintaan pelatih agar Arvin diikutsertakan pada kejuaraan yang diadakan Kodam XII Tanjungpura belum dikabulkan oleh Sulendro.
Ia menganggap kalau anaknya masih perlu berlatih lebih giat agar lebih siap dalam mengikuti kompetisi.
Sulendro baru mengizinkan Arvin berpartisipasi dalam kejuaraan setelah anaknya dua bulan berlatih.
Debut sang anak pun dimulai saat mengikuti kejuaraan menembak Perbakin Mempawah Cup yang digelar di Lapangan Tembak Yonkav 12 Beruang Cakti.
Baca Juga: Kejurnas Menembak Bupati dan Wakil Bupati Kubu Raya Cup, Bakal Jadi Agenda Tahunan
Pada kejuaraan ini, baik Sulendro maupun sang pelatih, sama-sama tidak membebani Arvin dengan target khusus.