Meski begitu, Dedi tak secara rinci menyebutkan nama penjaga pintu air tersebut.
Menurut Dedi, Selanjutnya pihak kepolisian setempat yang akan menyerahkan jasad Eril ke pihak keluarga di KBRI Bern di Swiss.
Sementara itu, saat ini, Ridwan Kamil tengah berada di Swiss untuk melihat jenazah putra sulungnya Eril, dan menyelesaikan proses pemulangan jenazah Eril ke Indonesia.
Melalui postingan di Instagram pribadinya, Ridwan Kamil mengungkapkan bahwa kondisi jasad Eril masih lengkap dan tidak kekurangan satu apapun meski telah berada di dalam air selama 14 hari.
Sementara itu, adik Ridwan Kamil, Epi Nazzuzaman mengatakan jika jenazah Eril akan tiba di Indonesia pada Minggu, 12 Juni 2022, dan dimakamkan pada Senin, 13 Juni 2022.
Baca Juga: Ridwan Kamil Ungkap Kondisi Jenazah Eril, Utuh dan Wangi Daun Eucalyptus