Kolaborasikan Drainase dan Trotoar, Genangan PR Pemko Banjarmasin

10 Juni 2022 12:35 WIB
Penangnan drainase di kelurahan Telawang (dok)
Penangnan drainase di kelurahan Telawang (dok) ( Smart FM Banjarmasin / Juma)

Banjarmasin, Sonora.ID - Pesolan drainase masih menjadi PR besar yang harus dituntaskan oleh Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin.

Bukan tanpa sebab, drainase disebut-sebut menjadi 'dalang' munculnya genangan hampir di semua kawasan, ketika terjadi air pasang atau hujan deras.

"Perlu tampungan yang besar. Baik saat pasang surut atau sedimentasi buangan dari wilayah hulu," ucap Suri Sudarmadiyah, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Banjarmasin, kepada Smart FM.

Ia berencana, mengkolaborasikan antara drainase dengan trotoar yang ada. Misalnya di kawasan Lambung Mangkurat.

Baca Juga: Lagi! Genangan Merendam Banjarmasin, Kemampuan Drainase Dipertaruhkan?

"Tahun ini ada pembenahan drainase yang menghambat akan kita tangani," jelasnya.

"Kita evaluasi, kita juga coba memanfaatkan pintu air. Misalnya dari arah Teluk Dalam ke kawasan Sabilal Muhtadin. Baik dari kapasitas kanal atau drainasenya," sambungnya lagi.

Dalam hal itu, Yayah sapaan akrabnya juga berencana memasang klep di pintu-pintu air.

Sehingga saat terjadi pasang, klep itu akan menahan air. Kemudian setelah surut akan terbuka secara sendirinya.

"Akan kita coba lakukan di kawasan-kawasan strategis," pungkasnya.

Halaman Berikutnya
PenulisJumahudin
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
drainase disebut-sebut menjadi 'dalang' munculnya genangan hampir di semua kawasan, ketika terjadi air pasang atau hujan deras.