18.000 Tiket Sold Out Derby Jateng Piala Presiden: PERSIS Solo–PSIS Semarang di Stadion Manahan Solo

21 Juni 2022 22:20 WIB
18.000 Tiket Sold Out Derby Jateng Piala Presiden: PERSIS Solo– PSIS Semarang  di Stadion Manahan Solo
18.000 Tiket Sold Out Derby Jateng Piala Presiden: PERSIS Solo– PSIS Semarang di Stadion Manahan Solo ( Ria Solo Stadion Manahan)

Solo, Sonora.ID - Pertandingan Piala Presiden 2022 Group A antara Persis Solo vs PSIS Semarang tersaji  di Stadion Manahan, Selasa (21/6/2022) akan dipenuhi sporter dari kedua tim.

Hampir 18 ribu tiket yang dijual manajamen Persis Solo secara online maupun ticket box telah terjual sold out.

"Alhamdulillah,  tiket yang dijual  online dalam beberapa jam sudah sold out," terang manajer Persis Solo, Erwin Widianto.

Sedangkan "Untuk offline, kita sudah bekerja sama dengan sejumlah mitra,H-1 sudah habis terjual juga. Teman-teman komunitas juga sudah dibagikan," tambahnya.

Untuk suporter PSIS Semarang juga telah mendapat alokasi tiket  sebanyak 1600 tiket untuk laga bertajuk Derby Jawa Tengah (Jateng) itu.

Kehadiran kedua suporter dalam laga Piala Presiden 2022 Persis Solo vs PSIS Semarang menjadi motivasi  tersendiri bagi para pemain Persis dan PSIS.

Baca Juga: Mengenal Al Rihla, Bola Resmi Piala Dunia 2022 yang Dibuat di Madiun

Kedua tim Jawa Tengah akan berusaha maksimal untuk bisa memenangkan laga bertajuk Derby ini, untuk menentukan tim mana yang akan memenangan duel di Stadion Manahan ini

Dalam derby ini direncanakan sejumlah tokoh akan hadir langsung dan menyasikan Derby Jateng Persis Solo Vs PSIS Semarang, Rencananya Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka dan Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi akan hadir, Kedua pucuk pimpinan di Jateng itu dipastikan akan menonton pertandingan di Stadion Manahan Solo.

Gibran mengatakan, Hendrar Prihadi berangkat ke Solo sekitar pukul 13.00 WIB."Wali Kota Semarang berangkat jam 1 siang nanti dari semarang, iya nanti nonton bareng," kata Gibran kepada awak media, untuk Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gibran mengaku tidak tahu akan nonton atau tidak.

Dengan datangnya kedua pemimpin itu, dia berharap tidak terjadi kerusuhan antar kedua suporter yang mencoreng sepakbola Indonesia khususnya di Solo.

Sampai berita ini diturunkan pertandingan babak pertama telah berakhir dan kedudukan imbang 1-1 , PSIS semarang unggul terlebih dahulu pada menit 36 ‘ gol di ciptakan Alfeandra Dewangga, dan 5 menit berselang Persis Solo berhasil menyamakan kedudukan berkat gol Fabiano Beltrame.

Baca Juga: Tim Sepak Bola Indonesia Lolos ke Piala Asia Setelah 15 tahun

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm