2. Sering mendapat gambaran akan masa depan
Pemilik kemampuan spiritual cenderung suka menyendiri dan melamun. Dalam lamunan tersebut, mereka sering mendapat gambaran akan masa depan.
Gambaran ini sering menjadi kenyataan, persis seperti apa yang sempat datang ke pikiran mereka tanpa diduga.
3. Kadang tidak nyambung
Mereka juga suka melamunkan hal yang tidak umum bagi orang lain. Oleh sebab itulah, mereka juga sering dianggap aneh dan nyeleneh.
Namun, jangan diremehkan, orang seperti ini apabila seluruh kemampuan diserahkan dengan maksimal, maka kemampuannya akan sangat kuat.
Dengan syarat, seluruh ciri lainnya juga muncul dalam diri mereka tak hanya berkata tidak nyambung saja.
Baca Juga: 7 Ciri Orang yang Didampingi Khodam Gatot Kaca, Anda Termasuk Orang Terpilih?
4. Sering terbangun di waktu tertentu
Ciri selanjutnya dari orang yang punya kemampuan spiritual terpendam adalah mereka sering terbangun di waktu tertentu saat malam hari.
Misalnya, mereka terbangun di tiap jam 2 dini hari dan itu terjadi tidak hanya sekali, namun seolah sudah menjadi kebiasaan bagi mereka.
5. Sering mimpi buruk
Mimpi buruk yang dialami ini berulang-ulang dan berkelanjutan, bukan terjadi sesekali.
Menurut Mbah Yadi, ini merupakan cara alam bawah sadar untuk memberi tahu orang tersebut bahwa terdapat kemampuan spiritual yang bisa dikeluarkan.