Cita Citata Stop Main Medsos, Alasannya Bikin Kamu Pengin Ikut!

10 Juli 2022 19:10 WIB
Cita Citata
Cita Citata ( entertainment.kompas.com)

Adapun beberapa alasan yang membuat Cita, dan kamu barangkali, boleh mencoba untuk berhenti menggunakan media sosial untuk sementara ialah sebagai berikut.

Detoksifikasi Digital, Menjaga Kesehatan Mental

Dilansir dari KOMPAS.TV, Cita diketahui mulai berhenti menggunakan media sosial ketika mengunggah foto gelap bertuliskan “Time to take a break” di akun Instagramnya pada Rabu (6/7/2022) lalu.

Di unggahan tersebut, Cita menuliskan caption berbunyi “Istirahat sebentar dari social media. See u again #mediasocialdetox.”

Cita Citata, yang seorang pesohor dangdut itu, agaknya punya pengetahuan cukup mumpuni di bidang ilmu komunikasi.

Dalam teori komunikasi, terdapat konsep “detoksifikasi digital” yang merujuk pada usaha untuk mengurangi atau menghilangkan penggunaan sosial media untuk sekadar menepi, mencari ketenangan, dan menghindari banyak informasi yang membuat bingung dan gelisah.

Detoksifikasi digital juga salah satu cara yang bisa ditempuh seseorang untuk menjaga kesehatan mentalnya, di tengah kehidupan digital yang serba cepat.

Baca Juga: Jelang Pernikahaan, Hubungan Asmara Cita Citata Kandas di Tengah Jalan

Media Sosial Merusak Hubungan di Dunia Nyata

Pernahkah kamu mendatangi sebuah tongkrongan, orang berjubel berada di sana, sementara yang mereka lakukan adalah sibuk dengan gadget masing-masing dan tak saling sapa?

Hal mengerikan semacam itulah yang bisa diakibatkan oleh media sosial.

Selain menjanjikan kehidupan semu, penggunaan media sosial yang berlebih juga mampu merusak hubungan di dunia nyata.

Bagaimana tidak, dengan menggunakan media sosial, orang kadang lebih memilih untuk berkomunikasi secara daring.

Padahal, komunikasi via daring amat rentan terhadap kesalahpahaman.

Gangguan Tidur

Sebuah studi pada tahun 2014 terhadap orang dewasa berumur 19-32 di Amerika Serikat menunjukkan, mereka yang terbiasa menggunakan media sosial lebih dari satu jam sehari dan 30 kali seminggu banyak mengalami gangguan tidur yang berdampak buruk bagi kesehatan.

Secara ilmiah, sinar biru yang dihasilkan oleh layar memang berpotensi mengganggu seseorang untuk dapat tidur pulas, lebih-lebih bila seseorang menggunakan handphone sesaat sebelum tidur.

Baca Juga: Lirik Lagu Tak Sempurna yang Dipopulerkan Oleh Cita Citata

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm