Sonora.ID - Baru-baru ini, pengguna media sosial khususnya Twitter tengah diramaikan dengan sebuah kuis trivia bernama Tes Usia Mental.
Tagar #TesUsiaMental bahkan sempat trending di aplikasi tersebut pada Senin (11/7/2022) kemarin.
Sesuai dengan namanya, tes ini bertujuan untuk mengetahui usia mentalmu melalui serangkaian pertanyaan yang diberikan seputar gaya hidup sehari-hari.
Agar hasilnya lebih akurat, kamu diwajibkan menjawab pertanyaan dengan jujur sesuai.
Melalui hasilnya nanti, kamu mungkin akan menyadari bahwa usia mentalmu bisa saja lebih tua atau lebih muda dari umur aslimu saat ini.
Baca Juga: 8 Karaktermu Berdasar Bagian Tubuh yang Pertama Dibersihkan saat Mandi
Salah satu penyedia tes ini yang gratis dan mudah dicoba adalah melalui situs A Real Me.
Pada kolom keterangan awal, tertulis bahwa Tes Usia Mental ini berasal dari Jepang dengan nama Seishin Nenrei Chekku.
Secara harfiah, tiga kata tersebut dalam bahasa Indonesia berarti pemeriksaan usia mental.
Dalam web yang sama, dijelaskan pula jika tes satu ini tidak berkaitan sama sekali dengan tingkat kecerdasan atau IQ seseorang.