Sonora.ID - Masyarakat Indonesia selama ini mungkin merasa tidak bebas akan kehadiran Internet Positif yang dijalankan Pemerintah.
Akan tetapi, kamu wajib tahu bahwa ada beberapa negara dengan internet paling gak bebas yang jauh lebih parah.
Mereka melakukan sensor, memblokir berbagai laman web, serta melanggar kebebasan berbicara.
Dilansir dari Cyber Ghost VPN, simak informasi mengenai negara dengan internet paling gak bebas sebagai salah satu fakta unik dunia berikut ini.
Baca Juga: Masya Allah, Ini 7 Negara yang Penduduknya Paling Suka Sedekah, Indonesia?
4. Kuba
Skor Kebebasan Internet: 21
Kuba menerapkan sensor agresif dan manipulasi media online. Meskipun media sosial masih digunakan dan tersedia secara luas, itu sangat dimoderasi dan diawasi.
Internet sepenuhnya dikendalikan oleh pemerintah dengan koneksi lambat, tidak dapat diandalkan, dan mahal. Beberapa perangkat seperti GPS dan satelit juga dilarang.
Pembatasan konten Pemerintah Kuba membatasi akses ke informasi sebab banyaknya situs berita independen diblokir di Kuba.
Pengguna internet atau pembuat konten yang melanggar bisa mendapat hukuman penjara hingga 20 tahun, penahanan rumah, dan penyitaan perangkat akibat komentar mereka.