Sonora.ID – Meninggalnya selebgram cantik, Laura Anna sempat mengejutkan publik. Hal ini lantaran Laura Anna meninggal di usia yang sangat muda yaitu 21 tahun.
Laura Anna diketahui meninggal usai mengalami sesak napas akibat GERD yang ia alami kambuh.
Tentu hal ini tidak boleh disepelekan oleh semua orang, mengingat GERD bisa menyerang siapa saja, dan efek buruknya hingga menyebabkan nyawa melayang.
GERD atau yang dikenal dengan nama asam lambung ini masih banyak menjadi salah satu penyakit yang banyak diderita orang, termasuk anak-anak muda.
Meski kerap disepelekan, hal ini bisa memperparah kondisi tubuh jika tidak ditangani dengan baik.
Penyebab penyakit lambung sendiri karena gaya hidup yang tidak sehat seperi makanan dan minuman yang dikonsumsi, hingga kondisi tubuh yang stress.
Oleh sebab itu, bagi penderita GERS harus memperhatikan makanan yang dikonsumsi.
Tak hanya mengonsumsi makanan yang baik untuk lambung, namun juga perlu mengetahui makanan penyebab asam lambung yang perlu dikurangi.
Dilansir dari kompas.com, berikut ini makanan yang harus dihindari di meja makanan jika di rumah ada yang menderita asam lambung:
Gorengan dan makanan berlemak