Se-Indonesia Nggak Ada yang Nyangka! Johnny Andrean, Pemilik BreadTalk dan J.CO Dulu Pernah Jadi Tukang Potong Rambut!

17 Juli 2022 16:47 WIB
Siapa yang menyangka, Johnny Andrean, pemilik BreadTalk dan J.CO yang terkenal itu, dulu pernah menjadi tukang potong rambut!
Siapa yang menyangka, Johnny Andrean, pemilik BreadTalk dan J.CO yang terkenal itu, dulu pernah menjadi tukang potong rambut! ( Tribunjogja)

Sonora.ID – Siapa sangka, Johnny Andrean, pemilik kafe roti terkenal BreadTalk dan J.CO, sempat menjalani masa lalu yang penuh perjuangan dengan menjadi tukang potong rambut.

Memang, sih, dua merek panganan tersebut telah dikenal banyak orang karena outletnya tersebar di hampir seluruh kota di Indonesia.

Namun, siapa sangka, kisah hidup Johnny Andrean tak dengan mudahnya mengantarkannya pada kesuksesan sebagaimana mudahnya kita membalikkan telapak tangan.

Pada awalnya, lelaki kelahiran Singkawang ini tak punya pengalaman mumpuni dalam hal makanan.

Dulu, sebelum menjadi seorang bos seperti sekarang, Johnny menjalani profesi sebagai seorang hair stylish karena mewarisi kemampuan ibunya di bidang yang sama.

Bahkan, kedua orang tua Johnny membesarkan Johnny dengan mendirikan salon, membuat Johnny amat akrab dengan dunia rambut dan tata rias sejak kecil.

Maka, ketika dewasa dan butuh menghidupi dirinya sendiri, Johnny mencari pundi-pundi rezeki dengan melakukan hal yang sama dengan orang tuanya: membuka salon.

Dari Kalimantan, lelaki yang punya julukan “Si Tukang Keramas” itu pergi mengadu nasib ke Jakarta pada tahun 1978. Salon pertama Johnny konon terletak di Jakarta Utara.

Mendirikan sebuah gerai salon kecil di bilangan Jakarta Utara itu, Johnny hampir melakukan semuanya sendirian.

Baca Juga: Masa Depan Nggak Ada yang Tahu! Sekarang Bergelimang Harta, Sule Dulu Pernah Mendapat Rp 25 dari Ngelawak!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm